Home Makeup Yuk Cobain Produk-Produk Andalan Beauty Vlogger dari Brand Hits Asal Korea, CLIO...

Yuk Cobain Produk-Produk Andalan Beauty Vlogger dari Brand Hits Asal Korea, CLIO Professional!

Annyeonghaseyo (안녕하세요)!

Senang deh dapat berbagi lagi informasi terkini seputar produk-produk makeup asal Korea Selatan. Nah, kamu-kamu yang pencinta makeup Korea, sepertinya sudah tak asing lagi dengan salah satu brand makeup asal Korea Selatan yaitu CLIO Professional.

Produk-produk CLIO Professional sudah terkenal karena banyak jadi andalan beauty blogger serta vlogger lokal maupun global. Makanya pas masuk di Indonesia di akhir tahun 2017, antusiasme beauty lovers akan brand ini, tinggi banget. Kalau mau dapetin CLIO Professional, kamu bisa langsung cari di semua gerai Sephora Indonesia. Mudah kan?!

Pastinya bikin makin semangat karena kalau mau membeli langsung, kamu tak lagi repot harus nitip beli CLIO Professional pas teman lagi liburan ke Korea.

Baca Juga: Selamat Datang CLIO Professional Di Indonesia, Kosmetiknya Para Bintang Korea!

Kualitas yang dimiliki oleh produk–produk dari CLIO Professional ini juga bagus banget, diformulasi dengan bahan-bahan alami herbal, mudah diaplikasikan, serta ringan.

Tak heran brand makeup asal Korea yang telah eksis sejak 25 tahun ini, punya banyak penggemar. Salah satunya seperti yang diperlihatkan beauty vlogger, Molita Lin, di video di bawah ini.

Salah satu produk yang banyak digemari beauty vlogger, termasuk Molita, adalah CLIO Professional Waterproof Brush Liner yang baru. Eyeliner ini hadir dengan dua pilihan warna yaitu hitam dan cokelat.

Pigmentasi CLIO Professional Kill Black Waterproof Brush Liner bagus loh karena sekarang formulasi Real Pro di dalamnya, memiliki warna yang jauh lebih pekat. Kelebihan lainnya, tekstur cair eyeliner ini lembut dan mudah diaplikasikan. Sehingga kamu bisa menarik garis eyeliner dengan rapi, hasilnya tidak smudging, waterproof, dan tahan seharian.

Applicator-nya juga sangat enak untuk mengaplikasikan produk. Tidak terlalu kaku dan cukup lentur sehingga mudah digunakan untuk membuat garis tipis maupun tebal. Selain itu, untuk CLIO Professional Waterproof Brush Liner Kill Brown, bisa kamu gunain juga buat membentuk dan mewarnai alis loh. Canggih!

BELI SEKARANG !

brand makeup asal korea

Selain produk eyeliner-nya yang banyak direkomendasikan, CLIO Professional juga akan mengeluarkan produk terbaru di Indonesia yaitu Mad Matte Liquid Lips yang hadir dalam berbagai nuansa nude, oranye, dan kemerahan.

FYI, Mad Matte Liquid Lips ini belum available di store mana pun di Indonesia, karena produk ini baru akan di-launching di April 2018.

Tapi jangan sedih. Kamu bisa loh dapetin koleksi baru dari CLIO Professional ini secara gratis. Wuah!! Mauuu dong!!!! Bagaimana caranya? Tenang…tenang! Makanya baca dulu artikel ini sampai habis ya!

OK, back to Mad Matte Liquid Lips! Koleksi CLIO Professional Mad Matte Liquid Lips ini punya delapan pilihan warna. Namun yang masuk ke Indonesia, ada enam pilihan warna yaitu 01 Berry Boost, 02 Hotshot Red, 05 Serendipink, 06 Red Halo, 07 Toasty Peach, dan 08 Peachpresso.

CLIO Professional Mad Matte Liquid Lips ini jadi penerus dari koleksi Mad Matte Lips yang hitz itu. Warna-warna lipstik cair terbaru ini sangat vibran, keren banget! Sedangkan teksturnya cukup unik yaitu cair seperti lip tint namun hasil akhirnya matte, serta terasa ringan dan creamy di bibir.

Meskipun CLIO Professional Mad Matte Liquid Lips ini hasil akhirnya matte, namun tetap membuat bibir terasa lembap, tidak membuat bibir jadi kering. Mad Matte Liquid Lips juga waterproof dan hasilnya cukup tahan lama.

Yang tak kalah unik, bentuk applicator-nya didesain dengan bentuk segitiga mungil dengan ujung applicator yang bisa presisi untuk menggambar garis tepi bibir. Di bagian tengah applicator, ada lubang kecil yang ‘menyimpan’ formula Mad Matte Liquid Lips, sehingga saat dipulaskan, warnanya langsung keluar dalam sekali ulas.

BELI SEKARANG !

Bagaimana? Jadi pingin nyobain duo produk andalan beauty vlogger ini kan? Makanya yuk langsung ikutan #eBLUSHxCLIO Giveaway untuk dapetin CLIO Professional Waterproof Brush Liner Kill Set (sudah termasuk Lip & Eye Remover) dan Mad Matte Liquid Lips.

Penulis: Tifany Dheanisa

BeautyBeat
Beauty Beat is a digital platform where we share information from the world of beauty (inside and out), especially skincare A to Z, made exclusively for you, our beloved beauty enthusiasts.

RECENT POST

Bags City BC Travelers Going Places and Beyond Hadirkan Eksplorasi Conscious Traveling dengan Menggabungkan 3 Elemen: Bandara, Kota, dan Alam

Bags City melalui BC Travelers Going Places and Beyond mengajak travelers bertualang dalam perjalanan penuh kesadaran mulai 28 November - 3 Desember 2023 di Main Atrium Mall PIM 3.

barenbliss Kenalkan Beby Tsabina Sebagai Brand Ambassador yang Baru, Sekaligus Luncurkan Apple Makes Adorable Mousse Tint yang Revolusioner

barenbliss resmi meluncurkan produk mousse tint-nya itu Apple Makes Adorable Mousse Tint, dan sekaligus memperkenalkan brand ambassador terbarunya yaitu Beby Tsabina

Yuk Ladies Join Event Perdana Women Half Marathon Jakarta!

Yuk Join ajang lari perdana Women Half Marathon Jakarta yang sudah terdaftar dalam organisasi lari internasional World Athletic!

Skinlike Porefecting Cushion SPF 35 PA++++, Cushion Dengan Manfaat Skincare Untuk Tampilan Makeup yang Flawless

True to Skin Skinlike Porefecting Cushion SPF 35 PA++++, cushion dengan manfaat skincare untuk tampilan makeup yang flawless.

Hadir Kembali Kolaborasi Brand Korea Kenamaan NACIFIC dengan Boyband K-Pop STRAY KIDS Dalam The Story of NACIFIC with SKZ

The Story of NACIFIC with SKZ telah hadir sebagai kolaborasi yang menceritakan berbagai momen antara STRAY KIDS bersama dengan NACIFIC.

Jalin Kerjasama Eksklusif, MAP dan Flying Tiger Copenhagen Buka Tiga Gerai di Indonesia

PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAP) telah menjalin kerja sama eksklusif dengan brand asal Denamrk, Flying Tiger Copenhagen baru saja membuka gerai Flying Tiger Copenhagen yang ketiga di Grand Indonesia Shopping Mall.

Tips Agar Terhindar dari Masalah Kulit Kepala Berketombe di Tengah Musim Hujan yang Semakin Dekat

Tips penting untuk kamu yang banyak beraktivitas di luar ruangan, agar kamu terhindar dari masalah kulit kepala berketombe!

ELSHESKIN Calming Hydra Toner, Toner Penyelamat Bagi Kulit Sensitif

ELSHESKIN Calming Hydra Toner hadir buat kamu yang memiliki kulit kering dan sensitif. Produk ini dapat mengurangi kemerahan dalam 30 menit.
- Advertisment -
- Advertisment -
- Advertisment -
- Advertisment -

Beauty A to Z

Beauty Glossary Alphabet A: Panduan Lengkap Istilah Dan Definisi Kecantikan Yang Berawalan Huruf A

Want to learn all of the beauty vocabs that start from A? You better click this!!

Beauty Glossary Alphabet B: Panduan Lengkap Istilah Dan Definisi Kecantikan Yang Berawalan Huruf B

Halo BeautyBabes! Selamat datang di Beauty Glossary Alphabet B. Sebuah panduan lengkap istilah dan definisi kecantikan yang berawalan huruf B.