HomeMakeupRahasia Praktis Cantik dengan Pensil Alis Dan Highlighter Dalam Satu Kemasan

Rahasia Praktis Cantik dengan Pensil Alis Dan Highlighter Dalam Satu Kemasan

Mau tahu salah satu rahasia praktis cantik sekaligus trik transformasi wajah yang bikin pangling? Yup, jawabannya adalah alis.

Alis yang rapih dengan bentuk yang tepat akan membingkai indah wajah dan menjadi ‘face lift” paling terjangkau yang bisa dilakukan semua perempuan.

Nah, tak heran jika sebagian perempuan pantang keluar sebelum alis selesai dibentuk. Pensil alis atau produk riasan alis jadi salah satu benda wajib yang ada di kantong makeup.

Berbicara soal produk alis, ada yang unik dengan produk satu ini. Kalau biasanya sebuah produk alis menggandeng brush atau spoile di sisi lainnya, tidak dengan yang ini. Produk alis kali ini menggandeng highlighter di sisi lainnya. Inilah Ultimate Definer.

Baca Juga : Masih Pemula Dalam Menggambar Alis? Ini 5 Produk Dari Brand Lokal Yang Murah Meriah Untuk Pemula

Perfect Brow, Amazing Contour

Pensil alis dengan highlighter ini merupakan produk milik seorang maestro pelukis alis, Anggie Rassly. Anggie Rassly merupakan seseorang eyebrow expert yang menguasai teknik sulam alis sekaligus pemilk brow studio di Jl. Gunawarman 57, Jakarta Selatan.

Berbekal keahlian dan pengalamannya selama belasan tahun di bidang eyebrow treatment, ia meluncurkan sebuah produk, yaitu Ultimate Definer. Sebuah produk yang terdiri dari pensil alis dan highlighter dalam satu produk.

Ultimate Definer bisa dibilang sebagai 2 in 1 Eyebrow and Face Definer Pencil. Dengan bentuk stik, di satu sisi berupa pensil alis untuk menggambar alis dan membuat shade yang mempertegas garis wajah (countouring). Di sisi lainnya, berupa highlighter dengan tekstur creamy namun tetap dengan ujung presisi. Sisi ini berfungsi untuk menonjolkan tulang alis dan bagian wajah lain (highlighter wajah).

Untuk pensil alis, Anggy Raslly Ultimate Definer memiliki tiga pilihan warna, yaitu Dirty Hazel (dark choco), Dusty Smoke (grey – black), dan Dark Cherry (choco – red). Untuk teknik aplikasi pensil alis dan highlighter-nya, kamu bisa melihat video di atas, atau mengintip langsung tutorialnya di YouTube.

Anggy Raslly Ultimate Definer dijual dengan harga Rp149.000. It’s worth to buy banget karena tak perlu membeli highlighter secara terpisah.

 

Penulis: Annisa P Putri

BeautyBeat
BeautyBeat
Beauty Beat is a digital platform where we share information from the world of beauty (inside and out), especially skincare A to Z, made exclusively for you, our beloved beauty enthusiasts.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

RECENT POST

- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_img

Beauty A to Z