HomeSkin4 Kesalahan Besar Yang Dilakukan Si Pemilik Kulit Berminyak

4 Kesalahan Besar Yang Dilakukan Si Pemilik Kulit Berminyak

Perempuan dengan kulit berminyak memang punya sejuta masalah yang seakan tiada jalan keluarnya. Dari mulai makeup yang tidak tahan lama, blackheads, bahkan jerawat. Produk yang meminimalisasi minyak pun bukan jawaban yang tepat. Semakin banyak membeli produk pengurang minyak, malah kadang jadi semakin parah!

Baca Juga : Perawatan Kulit Yang Tepat Untuk Beragam Usia

Tapi ternyata ada beberapa kesalahan yang selama ini kamu tidak sadari dan menyebabkan kulit semakin berminyak. Daripada mencoba menghentikan produksi minyak, ada baiknya koreksi kesalahan ini untuk mengurangi minyak di wajahmu! Perlahan tapi pasti deh!

Terlalu Terfokus Memakai Pembersih Kulit Berminyak Setiap Hari

kesalahan pemilik kulit berminyak
pinterest.com

Cleanser yang dikhususkan untuk kulit berminyak biasanya mengandung bahan kimia yang membuat kulit kering. Bagus sih untuk menghilangkan minyak tapi kulit jadi kurang terhidrasi dengan sempurna. Akhirnya, untuk melembapkan, kulit malah memproduksi lebih banyak minyak dari sebelumnya!

Lebih baik kamu gunakan teknik double cleansing dengan dua jenis pembersih, pembersih yang berbasis air dan oil-based cleanser. Dijamin kulit kamu tidak hanya bersih, namun juga sehat!

Tidak Mau Menggunakan Moisturizer

kesalahan pemilik kulit berminyak

Banyak perempuan dengan kulit berminyak (termasuk beauty blogger Putricaya ‘Puchh’ sempat juga tuh) cenderung untuk memilih untuk menghindari penggunaan moisturizer. Mereka menganggap minyak di wajah sudah cukup untuk menghidrasi kulit. Sayangnya minyak tidak mengandung nutrisi yang baik bagi kulit! Menghindari moisturizer malah membuat kulit kamu kekurangan nutrisi dan rentan mengalami dehidrasi.

Saran kami, tetap gunakan moisturizer sehari-hari. Supaya lebih nyaman, gunakan pelembap yang berbahan dasar air (water-based) dan tidak mengandung banyak minyak (oil-free).

https://www.instagram.com/p/BMkxaYaBMcF/

Berpikir bahwa “Minyak = Jahat”

kesalahan pemilik kulit berminyak
stylecraze.com

Pemilik kulit berminyak cenderung menghindari segala produk yang mengandung minyak. Apalagi semenjak booming-nya produk micellar water, banyak perempuan yang beralih menggunakannya. Ya memang benar sih, tapi tidak semua produk oil-based itu buruk! Beberapa di antaranya malah berguna untuk kulit wajah.

A post shared by shu uemura (@shuuemura) on

Contohnya, cleansing facial oil! Produk jenis ini mengandung banyak nutrisi yang diperlukan oleh kulit wajah. Malahan, kandungannya tak jarang ada yang lebih bagus daripada yang berbentuk krim atau gel, loh!

Terlalu Banyak Memakai Bedak

kesalahan pemilik kulit berminyak

Bedak selalu jadi andalan pemilik kulit berminyak apalagi di siang hari yang panasnya bikin berkeringat. Karena terlalu ingin terlihat matte, banyak perempuan yang mengaplikasikan bedak terlalu banyak. Alih-alih terlihat matte, yang ada malah jerawat dan garis halus semakin terlihat!

Sebaiknya sebelum gunakan bedak, terlebih dulu singkirkan minyak di wajah menggunakan blotting paper. Kombinasi blotting paper dan bedak ini akan menyelamatkan kamu dari tampilan yang cakey!

Baca Juga : Fungsi Lain Bedak Bayi Untuk Sempurnakan Penampilan

https://www.instagram.com/p/BLNcGpkgMAc/

Sudah tahu kan kesalahan apa yang sering dilakukan pemilik kulit berminyak? So, jangan diulang lagi ya! Oil? No worry!

Penulis : Naomi Indartiningrum

BeautyBeat
BeautyBeat
Beauty Beat is a digital platform where we share information from the world of beauty (inside and out), especially skincare A to Z, made exclusively for you, our beloved beauty enthusiasts.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

RECENT POST

- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_img

Beauty A to Z