HomeUncategorizedManfaat Cuka Apel untuk Kecantikan Jadi Alternatif Perawatan Kulit Wajah Berbahan Alami,...

Manfaat Cuka Apel untuk Kecantikan Jadi Alternatif Perawatan Kulit Wajah Berbahan Alami, Ladies!

Kalau selama ini manfaat cuka apel hanya sekadar digunakan sebagai bahan dasar dalam pembuatan makanan, maka kamu keliru, ladies! Selain bermanfaat dalam dunia masak-memasak, apple cider vinegar juga bermanfaat dalam dunia kecantikan khususnya dalam perawatan kulit wajah.

Cuka apel adalah sebuah cairan atau larutan yang didapat dari proses fermentasi jus apel. Pada saat proses fermentasi, kandungan gula dalam apel diubah menjadi asam asetat. Dengan kata lain, asam tersebut merupakan bahan aktif dalam cuka yang membuat cuka apel kaya akan manfaat.

Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, jenis cuka ini sangat bermanfaat dalam dunia kecantikan. Karena itu, tidak ada salahnya untuk menambahkan cuka apel ke dalam lis produk skin care “alami” yang kamu miliki nih, ladies.

Baca Juga: Ladies, Inilah Tiga Produk Skin Care Pilihan yang Bisa Membantumu Mengecilkan Pori-Pori di Wajah!

Berikut ini adalah manfaat cuka apel yang bisa kamu dapatkan untuk memperoleh kulit wajah yang lebih sehat dan cantik. Simak ulasannya di bawah ya, ladies!

Mencegah Kerutan

Manfaat Cuka Apel untuk Kulit Wajah yang Bisa Kamu Dapatkan 1
lorealparisusa.com

Jika terdapat garis-garis halus di wajahmu, artinya hal tersebut merupakan tanda-tanda penuaan dini. Permasalahan kulit yang berujung menjadi kerutan ini bisa terjadi kapan saja loh. Akan tetapi, kamu tidak perlu khawatir karena cuka apel punya solusi untuk mengatasi masalah itu. Kandungan asam di dalam cuka apel memberikan manfaat untuk mengurangi garis-garis halus di wajah sehingga kerutan pun dapat terhindar, ladies.

Cara mengaplikasikan cuka apel ke wajah ini pun mudah dilakukan kok. Cukup menuangkan beberapa tetes cuka di atas kapas dan letakkan kapas tadi di area wajah yang memiliki garis-garis halus atau keriput. Lakukan cara ini secara rutin untuk merasakan manfaat cuka apel secara maksimal.

Mengatasi Jerawat

Manfaat Cuka Apel untuk Kulit Wajah yang Bisa Kamu Dapatkan 2
freepik.com

Siapa sih yang tidak risih dengan jerawat? Bulatan berwarna merah di area wajah ini kerap kali mengganggu penampilan. Namun, jerawat bisa kamu atasi segera dengan menggunakan cuka apel. Penggunaan cuka apel secara teratur di area yang berjerawat dapat menghindarkan bakteri penyebab jerawat.

Sekadar informasi nih, ladies. Jika wajah kamu terasa gatal saat sedang menggunakan cuka apel berarti cuka tersebut sedang bereaksi di wajahmu. Jadi, jangan khawatir dulu ya!

Baca Juga: Makeup Remover Wipes, Solusi Praktis dan Anti Ribet dalam Menghapus Riasan di Wajahmu

Menghilangkan Noda Hitam

Manfaat Cuka Apel untuk Kulit Wajah yang Bisa Kamu Dapatkan 3
pixabay.com

Kandungan asam hidroksi pada cuka apel mampu menghilangkan kulit mati dan mendorong pembentukan sel kulit baru, loh! Caranya, campurkan cuka apel dan air bersih. Setelah itu, aplikasikan racikan cuka apel tadi ke wajah menggunakan kapas secara merata. Dengan begitu, noda hitam akibat jerawat dapat dengan cepat tersamarkan.

Nah, buat kamu yang bingung dan kesulitan mengatasi permasalahan kulit seperti di atas cobalah memanfaatkan cuka apel yang ada di rumahmu. Semoga membantu, ladies!

Penulis: Hotma Yunita Sari Manalu

BeautyBeat
BeautyBeat
Beauty Beat is a digital platform where we share information from the world of beauty (inside and out), especially skincare A to Z, made exclusively for you, our beloved beauty enthusiasts.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

RECENT POST

- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_img

Beauty A to Z