HomeUncategorizedSama-Sama Pengharum Tubuh, Tapi Kok Ketahanannya Beda? Ketahui Hal Berikut Ini, Yuk!

Sama-Sama Pengharum Tubuh, Tapi Kok Ketahanannya Beda? Ketahui Hal Berikut Ini, Yuk!

Tubuh wangi sepanjang hari jadi suatu keharusan terutama bagi ladies yang selalu beraktivitas di luar rumah. Salah satu produk kecantikan yang membantu agar tetap wangi sepanjang hari, yaitu parfum atau produk pengharum tubuh. Beberapa jenis parfum yang sering dijumpai ada tiga, yaitu eau de cologne, eau de toilette, dan eau de parfum.

Kamu pasti sadar bahwa ketiganya jenis parfum yang telah disebutkan tadi memiliki harga yang berbeda. Hal itu terjadi bukan tanpa alasan loh. Terlepas dari nama merek yang digunakan, eau de cologne, eau de toilette, dan eau de parfum memiliki konsentrasi yang berbeda. Untuk mengetahui lebih lanjut, simak selengkapnya di bawah ini!

EAU DE COLOGNE

Berikut Ini Jenis Parfum Yang Sering Dijumpai Dan Perbedaannya 1
Pinterest

Kamu pasti sudah sering melihat wewangian jenis ini. Ada alasan mengapa wewangian jenis cologne ini dijual jauh lebih murah dibanding yang lainnya. Eau de cologne memiliki konsentrat sekitar 2% hingga 4% saja. Oleh karena itu, aroma dari produk wewangian jenis ini lebih cepat hilang. Biasanya, eau de cologne memiliki kandungan alkohol yang tinggi. So, be careful if you have allergy.

EAU DE TOILETTE

Berikut Ini Jenis Parfum Yang Sering Dijumpai Dan Perbedaannya 2
Escentual.com

Nah, kalau eau de toilette atau yang sering disebut EDT ini pasti sudah tak asing lagi ya. Wewangian jenis ini paling populer dan paling mudah ditemui. Wewangian ini memilik konsentrat 5% hingga 15%, sehingga cukup tahan dua sampai empat jam.

EAU DE PARFUM

Berikut Ini Jenis Parfum Yang Sering Dijumpai Dan Perbedaannya 3
https://www.parfumo.net/

Kalau eau de cologne dan eau de toilette sudah, selanjutnya ada eau de parfum. Memiliki konsentrat 15% hingga 20% membuat aroma wewangian jenis ini tahan lebih lama, kira-kira empat sampai lima jam. Tapi, jika digunakan di area yang tepat, eau de parfum bisa bertahan seharian. Dari segi harga, wewangian jenis ini memiliki harga yang cukup mahal. Tapi sesuai dengan yang kamu dapatkan. Kadar alkohol dari wewangian jenis ini masih bisa ditoreransi.

Baca Juga: 5 Pengharum Tubuh Dengan Keharuman Bunga Segar

Nah, sudah tahu kan apa perbedaannya? Jadi, kalau misalnya kamu membeli pengharum tubuh dan ingin daya tahan tertentu, kamu bisa pilih jenisnya. Semakin tinggi konsentrat parfumnya maka daya tahan aromanya lebih lama dan harganya lebih mahal. It’s just the general fomula, ladies.

Penulis: Annisa P Putri

BeautyBeat
BeautyBeat
Beauty Beat is a digital platform where we share information from the world of beauty (inside and out), especially skincare A to Z, made exclusively for you, our beloved beauty enthusiasts.

1 COMMENT

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

RECENT POST

- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_img

Beauty A to Z