Setelah meluncurkan dua produk sekaligus, yaitu Mugwort Cica Soothing & Hydrating Essence Toner dan Mugwort Tripeptide Gel Cream Soothing & Hydrating Moisturizer, local natural skincare brand, True to Skin kembali merilis produk baru. Dengan warna pastel yang sama pink dan hijau, Supple Dream Gel Mask hadir untuk memberikan #SuppleDreamSkin yang BeautyBabes impikan.
Baca Juga: Duo Toner Dan Moisturizer Yang Membuat Kulitmu Soothing & Hydrating
Supple Dream adalah masker gel yang mengandung bahan-bahan yang disukai kulit seperti Mugwort, teh hijau, dan daun teratai. Masker ini mampu membuat kulit terhidrasi dan terlihat plump secara instan. Dengan kandungan bahan aktif Betaine Salicylate, Guava Leafs, dan Angelica Gigas Extract, masker ini dapat membantu membersihkan pori-pori dan mengatasi jerawat dengan lembut, sehingga memberikan efek #SuppleDreamSkin setelahnya.
Masker dengan tekstur gel yang di dalamnya terdapat serpihan daun teh hijau asli ini mampu memberikan manfaat untuk kulit yang soothing dan calming, dapat memberikan hidrasi dan membuat kulit terlihat lebih plump, serta dapat membersihkan pori dan mengatasi jerawat.
The Ingredients
Di dalam True to Skin Supple Dream Gel Mask terdapat kandungan mugwort, green tea, dan lotus leaf sebagai kandungan utama. Tidak hanya itu, masker gel ini juga mengandung bahan aktif Betaine Salicylate, Guava Leafs, Angelica Gigas Extract, dan mini HA.
Mugwort
- Menenangkan peradangan: Mugwort mampu meredakan peradangan! Jika kulit kamu terasa sensitif dan terlihat kemerahan, mugwort merupakan kandungan yang tepat untuk meredakan kondisi tersebut.
- Antibakteri (untuk melawan jerawat): Mugwort dapat membunuh bakteri dan melawan jerawat dengan cara yang sangat efektif, namun tetap lembut.
- Antiiritasi: Selain dapat menenangkan kulit yang sensitif, mugwort juga bagus untuk menenangkan kulit yang teriritasi akibat dari hal-hal seperti gigitan serangga, reaksi alergi, atau bahkan ruam akibat terkena panas.
- Melembapkan: Tanaman Mugwort juga memiliki kandungan vitamin E yang tinggi, yang memiliki kemampuan untuk menutrisi dan menghidrasi kulit kering dan dehidrasi. Dengan mengaplikasikan mugwort secara teratur, kulit kering dan bersisik akan menjadi bagian dari masa lalu!
- Membuat kulit bercahaya: Karena sifatnya yang melembapkan dan kemampuannya untuk meredakan kemerahan, mugwort merupakan kandungan yang sangat baik untuk mengembalikan cahaya alami kulit.
Green Tea
- Mengandung antioksidan yang dapat melindungi dan memperbaiki sel, memerangi tanda-tanda penuaan, dan membuat kulit kusam tampak lebih sehat.
- Memiliki sifat antipenuaan.
- Memiliki sifat antiinflamasi dan antimikrob yang dapat membantu mengurangi iritasi kulit, kulit kemerahan, dan sesuai untuk mengatasi kulit yang berjerawat.
- Melembapkan dan menghaluskan kulit.
- Fungsi antioksidan, antiinflamasi, dan antimikrob di dalam teh hijau dapat membuatnya menjadi efektif sebagai perawatan kulit yang berjerawat dan berminyak.
Lotus Leaf
- Antiaging: Lotus leaf mengandung sejumlah besar antioksidan kuat, flavonoid, polifenol, dan vitamin. Antioksidan melindungi kulit dari radikal bebas yang merusak kulit dan menyebabkan tanda-tanda penuaan. Akibatnya, senyawa ini melindungi kolagen dan elastin yang memberikan manfaat antipenuaan alami pada kulit.
- Mencerahkan: Ekstrak teratai juga memberikan efek mencerahkan yang signifikan. Hal ini karena bunga teratai memiliki kandungan vitamin C alami yang tinggi.
- Menenangkan dan regeneratif: Teratai memiliki sifat antiinflamasi alami sehingga dapat menenangkan kulit dari kemerahan dan iritasi. Bunga teratai juga membantu menyembuhkan kulit dari luka dan peradangan.
- Oil Balancing dan Purifying: Ketika diformulasikan dengan teh hijau, skin balancing flower ini membantu mengontrol produksi sebum tanpa menghilangkan kelembapan alami kulit.
Betaine Salicylate
Ini merupakan kombinasi antara exfoliant BHA yang populer, salicylic acid, dan pelembap lembut, betaine. Ini dianggap sebagai exfoliant yang lembut dan merupakan pelembap alami yang dapat menghaluskan kulit. Betaine saliciylate terjadi secara alami di kulit dan banyak digunakan sebagai kandungan yang menenangkan kulit. Kandungan ini lembut pada kulit dan di saat bersamaan mampu meningkatkan warna dan tekstur kulit.
- Memperbaiki warna dan tekstur kulit. Tidak seperti salicylic acid, betaine salisilat lembut di kulit.
- Memperbaiki produksi kolagen dan hiperpigmentasi dan merupakan penyimpanan air intraseluler. Sebagian besar betaine salisilat farmasi juga ramah vegan.
- Tidak seperti AHA, BHA adalah exfoliator yang larut dalam minyak yang dapat menembus ke lapisan kulit yang lebih dalam untuk membantu menghilangkan lapisan kulit paling atas dari epidermis. Pengangkatan sel-sel kulit yang rusak pada permukaan kulit ini mampu mendorong pertumbuhan sel kulit baru dan sehat.
- Dibentuk oleh betaine alami dengan asam salisilat yang alami.
- Merupakan exfoliator lembut yang membantu mengurangi jerawat pada kulit.
- Merupakan skin smoothing agent yang alami.
Guava Leaf Extract
Daun jambu biji adalah obat yang efektif untuk mengobati jerawat. Daun ini memiliki sifat antiseptik yang membunuh bakteri penyebab jerawat dan membantu menghilangkan jerawat dan mencegahnya datang kembali.
Angelica Gigas Extract
Angelica Gigas Extract mampu memblokir kolagenase dan elastinase yang merupakan enzim yang menyebabkan rusaknya kolagen dan elastin. Ini juga merupakan kandungan yang dapat mendetoksifikasi kulit yang ampuh membantu mengatasi jerawat, pori-pori tersumbat, dan iritasi, sehingga sangat cocok untuk kulit berminyak.
Allantoin
Allantoin adalah antiiritasi yang efektif untuk kulit, yang dapat menenangkan dan meredakan area sensitif. Kandungan ini efektif membantu mempercepat penyembuhan luka, karena kemampuannya yang membantu regenerasi sel.
Mini HA™
Kandungan ini memiliki kemurnian yang jauh lebih tinggi daripada Hyaluronic Acid yang mengiritasi kulit lebih rendah, penyerapan transdermal lebih dalam, memberikan efek melembapkan yang lebih baik, dan dapat memperbaiki sel-sel kulit yang rusak.
- Menyerap ke dalam kulit dengan cepat dan ringan.
- Melembapkan dan menghidrasi kulit dari dalam.
- Mengurangi kerutan dan garis halus.
- Meningkatkan tekstur kulit dan elastisitas kulit.
- Antiinflamasi dan membantu penyembuhan kulit.
Semua kandungan tersebut bisa kamu dapatkan dalam True to Skin Supple Dream Gel Mask yang menungkinkan kamu mendapatkan efek #SuppleDreamSkin seketika setelah pengaplikasian.
Cara Penggunaan
Untuk mendapatkan #SuppleDreamSkin yang kamu dambakan, kamu bisa menggunakan Supple Dream Gel Mask baik di pagi ataupun malam hari atau kapan pun setelah membersihkan wajah. Pertama-tama bersihkan wajah terlebih dahulu. Lalu, oleskan Supple Dream Gel Mask pada wajah secara merata. Biarkan wajah menyerap nutrisinya selama 15-20 menit. Setelah itu, bilas hingga bersih dengan air.
Temukan True to Skin Supple Dream Gel Mask ini dengan mudah, baik secara secara online maupun offline. Kamu bisa mendapatkan Gel Mask ini dengan harga Rp79.000 untuk ukuran 50 g.
So be #TruetoDream of getting your #SuppleDreamSkin by applying True to Skin Supple Dream Gel Mask to your skin, BeautyBabes!!