Sama seperti menggambar alis, menggambar eyeliner itu susah-susah gampang, meskipun sudah punya eyeliner bentuk spidol yang pas banget untuk pemula. Apalagi kalau kita bicara menggambar cat eyeliner si teknik andalan pemilik mata monolid. Kanan kiri sulit dibuat sama padahal sudah duduk di depan meja rias lama. The struggle is real, tho.
Tapi beruntung banyak orang yang makin kreatif di jaman sekarang. Menggambar cat eyeliner sekarang bahkan hanya butuh 2 detik saja dengan alat ini. Sayangnya alat tersebut sulit didapat, apalagi karena kita tinggal di Indonesia. Tapi tenang saja, baru-baru ini ada beauty vlogger Promise Phan yang bikin trik baru untuk menggambar cat eyeliner biar lebih presisi hasilnya. HORE!
https://www.instagram.com/p/BUN4rBlFETU/?taken-by=promisetamang
Triknya butuh penghapus pensil yang kamu sering pakai jaman sekolah dulu. Gampang banget kok caranya! Kamu hanya perlu mengguting bagian ujung penghapus menjadi bentuk segitiga. Buat potongannya kecil saja. Kemudian ambil cotton bud dan tempelkan potongan segitiga tadi dengan menggunakan lem.
And, taa-daa! Alat stempel cat eyeliner hasil DIY pun sudah jadi. Selanjutnya aplikasikan eyeliner gel pada alat tersebut dan langsung tempelkan ke bagian mata untuk menjadi eyeliner. Tempelkan di bagian sudut luar mata dan tarik ke bawah mengarah ke sudut dalam mata. Tinggal rapikan dan selesailah sudah.
Gampang banget kan? Kalau begini sih, mau makeup cuma 15 menit ala Miss Universe juga tak jadi masalah. Selamat mencoba ya!