Penampilan seperti apa ya yang mencerminkan seorang diri dari Hwasa Mamamoo?
Pada umumnya, para idola girl group KPop terkenal dengan riasan wajahnya yang natural dengan warna-warna kalem peach maupun nude. Tidak hanya itu, warna kulit mereka pun dominan berwarna putih susu.
Namun, hal seperti tadi tampaknya tidak berlaku bagi idola KPop yang satu ini, BeautyBabes. Anggota termuda dari girl group Mamamoo, yaitu Hwasa lebih memilih untuk berada pada jalurnya sendiri. Perempuan berzodiak Leo tersebut mengaku bahwa dirinya tidak ingin terpengaruh oleh standar kecantikan yang sudah ada.
“Aku tidak memasang standar kecantikan yang sama seperti standar kecantikan orang lain. Yang paling penting adalah menunjukkan apa yang nyata,” kata Hwasa Mamamoo dalam interview untuk majalah “Dazed”. Wah, another inspiring KPop idol nih!
Oleh karena itu, cara pandang Hwasa membawanya untuk tampil percaya diri hingga kini. So, inilah dua ciri khas tampilan Hwasa Mamamoo yang memesona.
Tanned Skin
Hwasa memang dikenal memiliki warna kulit gelap nan eksotis. Ciri khas ini membuatnya menjadi “beda” dari para perempuan di negeri ginseng sana yang dominan dengan kulit berwarna terang. Meski begitu, Hwasa tetap berhasil tampil menawan lewat cara dia dalam memilih fashion item yang dikenakannya. Ditambah lagi, kulit Hwasa selalu terlihat berkilau dalam keadaan apa pun itu.
Duh Hwasa, bagi-bagi rahasia perawatan kulit glowing-mu, dong!
Bold Makeup
Riasan tebal memang tidak bisa jauh dari diri perempuan yang memiliki nama Ahn Hye Jin ini. Hal ini bisa kamu lihat pada setiap video klip musik Mamamoo, yang mana Hwasa selalu tampak mengenakan makeup dengan nuansa bold. Terutama untuk riasan bagian mata dan bibir yang selalu on point.
Bulu mata lentik dan supertebal yang dilengkapi dengan eyeliner adalah ciri khas riasan Hwasa untuk mempertegas bagian matanya. Lalu, untuk perona bibir, perempuan ini sangat suka memakai lipstik berwarna gelap seperti cokelat, taupe, ungu, dan merah.
Ciri khas adalah tanda bahwa kamu mengenal dirimu sendiri, ladies. Sama seperti apa yang Hwasa sudah lakukan. Being different isn’t a bad thing!
Penulis: HYSM