HomeHairTak Lebih dari 400 Watt, Ini Rekomendasi 3 Hairdryer yang Murah &...

Tak Lebih dari 400 Watt, Ini Rekomendasi 3 Hairdryer yang Murah & Ramah Listrik

Pagi tadi, semua perempuan, khususnya yang sudah berumah tangga pasti dikagetkan dengan informasi bahwa tarif listrik sudah naik di awal tahun ini. Duh pusing! Nah, tak bisa dipungkiri salah satu peralatan yang cukup memakan listrik banyak adalah hairdryer.

A photo posted by Sjoerd Booij (@sjoerdbooij) on

Si pengering ini memang tersedia dalam berbagai macam pilihan model serta berapa banyak watt yang dihabiskan ketika memakainya. Untuk pemakaian di rumah saja, ada hairdryer yang 1600 watt! Hairdryer tipe ini jelas bisa bikin rambut lebih cepat kering. Tapi kalau melirik tarif listrik yang naik pagi tadi, tak hanya rambut yang cepat kering, kantong pun juga bisa ikutan cepat kering! Duh!

Nah, demi menghemat beban pemakaian listrik di rumah, yuk pakai produk yang ramah listrik. Misalnya menggunakan hairdryer yang beban listriknya tak lebih dari 400 watt. Dan kami punya rekomendasi hairdryer yang pas untuk kamu.

Philips Essential Care Dryer HP8126/02

rekomendasi hairdryer murah dan hemat listrik

Pilihan pertama bisa kamu labuhkan ke Philips Essential Care Dryer HP8126/02 (Rp350.000). Yang menarik dari produk ini, ada Brush Diffuser yang berbentuk sisir dalam satu paketnya. Brush Diffuser ini bisa digunakan untuk menyisir rambut ketika mengeringkannya. Jadi mengeringkan rambut kini bisa dilakukan hanya dengan satu tangan saja. Oh, bentuknya yang bisa dilipat juga membuat hairdryer ini jadi hemat tempat!

Baca Juga: Sudah Tahu kalau Sekarang Ada yang Namanya “Sisir Pintar”?

Panasonic Hair Dryer EH-ND13

rekomendasi hairdryer murah dan hemat listrik

Pilihan selanjutnya datang dari Panasonic Hair Dryer EH-ND13 (Rp280.000). Meskipun hanya 400 watt, produk ini memiliki tiga pilihan kecepatan angin. Selain mode untuk mengeringkan, produk ini juga punya mode kecepatan strong cool yang dingin. Mode ini bisa digunakan untuk men-set rambut yang sudah di-blow agar lebih tahan lama. Panasonic Hair Dryer EH-ND13 juga punya quick dry noozle yang bisa membuat rambut keringnya lebih merata, lho!

Wigo Hair Dryer W 350

rekomendasi hairdryer murah dan hemat listrik

Pilihan terakhir bisa kamu jatuhkan pada Wigo Hair Dryer W 350 (Rp80.000). Kalau produk satu ini memang secara pribadi kami sudah punya sejak lama. Kira-kira sudah 2-3 tahun lamanya dan masih awet sampai sekarang.

Namun memang, produk ini hanya digunakan saat traveling saja, bukan untuk sehari-hari di rumah. Meskipun hanya 350 watt saja, namun kecepatan angin yang dikeluarkannya harus kami akui cukup kencang. Woozz! Oh, yang lebih kami suka lagi, bentuknya kecil banget sehingga hemat tempat di dalam koper!

Baca Juga: Tak Perlu Repot Blow Rambut Tiap Hari Berkat Treatment yang Satu Ini

Tenang, semua rekomendasi hairdryer di atas dijamin ramah listrik karena wattnya yang memang tak seberapa. Ayo mulai berteman dengan salah satu (atau dua) rekomendasi hairdryer di atas ya!

Dewi Rokhmawati
Dewi Rokhmawati
Beauty should be practical and easy breezy. Especially for someone like me who is mager berat.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

RECENT POST

- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_img

Beauty A to Z