Pasar Kosmetik Indonesia kedatangan tamu asal Inggris, Barry M Cosmetics. Barry M merupakan “a must have cosmetic brand” di Inggris yang didirikan oleh Barry Mero pada tahun 1982.
Dean Mero yang merupakan pemilik dan Managing Director dari Barry M yang juga merupakan putra dari Barry Mero, menjelaskan bahwa sang ayah berkomitmen untuk tidak menguji produknya terhadap hewan. Wah, jadi penasaran sama kualitasnya, nih!
Keunggulan Barry M Cosmetics
Keunggulan dari Barry M, yaitu cruelty free. Ini berarti bahwa brand satu ini tidak pernah melakukan pengujian produk atau bahan baku pada hewan atau melibatkan perusahaan lain untuk melakukannya atas nama Barry M.
Baca Juga: 2 Gaya Makeup Ayla Dimitri Di Hari Pernikahannya
Selain itu, produk-produk dari Barry M ini 100% vegetarian. Hal tersebut berarti bahwa seluruh produk Barry M mengandung bahan-bahan yang tidak menyakiti hewan dalam proses pembuatannya.
Tiga puluh tujuh tahun berkarya, brand ini telah memiliki berbagai macam produk yang cukup unik dan menarik. Ada nail paint, foundation, contour, highlighter, eyeshadow, eyeliner, dan lip paint.
Peluncuran Barry M Cosmetics
Mengambil tema “Live Life in Colors”, brand asal Inggris ini mengajak perempuan Indonesia untuk dapat ikut memaksimalkan berbagai keunikan dan potensi diri yang dimilikinya. Seperti di negeri asalnya, Inggris, Barry M secara konsisten membawa pesan positif bagi para perempuan di dunia bahwa mereka percaya setiap perempuan memiliki kecantikan, keunikan, dan potensi yang berbeda-beda.
Berbeda dengan kosmetik lainnya, Barry M hadir dengan berbagai on-trend products yang sangat up to date. Oleh karena itu, brand ini turut menjadi trendsetter bagi industri makeup dunia.
Dalam acara peluncurannya, turut hadir Vinna Gracia dan Devienna yang sangat aktif di media sosial sebagai beauty influencer dan beauty enthusiast. Mereka berbagi pengalaman hidupnya sebagai perempuan dalam merintis karir dan dalam kehidupan kesehariannya.
Masih dalam acara grand launching Barry M, turut hadir Cynthia Rahmadita memberikan demo makeup menggunakan produk-produk asal Inggris ini.
Dengan hadirnya brand ini di Indonesia akan menambah keragaman pilihan pada pasar kosmetik di Indonesia. Tertarik mencoba? Saat ini produk-produk dari kosmetik asal Inggris ini sudah tersedia di 88 gerai Guardian.
Penulis: Annisa P Putri