HomeBeauty LifestyleIchiran Green Ramen, Ramen Halal dari Ichiran Resto Telah Hadir di AEON...

Ichiran Green Ramen, Ramen Halal dari Ichiran Resto Telah Hadir di AEON BSD!

Berbicara soal Jepang, selain kecanggihan yang tak pernah ada habisnya, deretan makanan yang tercipta dari negeri Sakura ini pun sangatlah melimpah. Di samping sushi, ada juga ramen yang selalu jadi favoritnya banyak orang. Salah satu ramen yang favorit di Jepang yang selalu ramai dikunjungi adalah Ichiran Resto. Ichiran Resto sendiri merupakan restoran ramen asal Jepang yang sudah berdiri sejak tahun 1960, hingga saat ini sudah berkembang pesat dan mempunyai restoran cabang hingga di luar Jepang, beberapa di antaranya ada di New York City dan Hong Kong. Bahkan, Ichiran Ramen juga populer di kalangan para turis yang berkunjung ke Jepang, lho! Saat ini telah hadir Ichiran Green Ramen yang merupakan ramen halal dari Ichiran Resto.

Ichiran Green Ramen, Ramen Halal dari Ichiran Resto
Ichiran Green Ramen, Ramen Halal dari Ichiran Resto

Kalau kamu belum pernah berkunjung ke Jepang karena satu dan lain hal, tapi ingin tetap cobain ramen favorit no. 1 ini nggak perlu risau! Kini, kamu bisa cicipi ramen andalan ini di Indonesia. Dalam event terbatas, Ichiran Ramen akan hadir di AEON Store BSD lantai GF, pada 29 Juni 2023 – 12 Juli 2023. Salah satu yang menjadi keunggulan dalam event Ichiran Resto kali ini adalah menghadirkan ramen varian halal. Yang mana, sebagai umat muslim kamu bisa ikut menikmati ramen favorit di Jepang ini, tanpa lagi risau kehalalannya.

Takayuki HIMORI Selaku Exective officer of Merchandise Department dari Ichiran Resto dalam Acara Press Release Ichiran Green Ramen di AEON BSD
Takayuki HIMORI Selaku Exective officer of Merchandise Department dari Ichiran Resto dalam Acara Press Release Ichiran Green Ramen di AEON BSD

Ichiran Green Ramen adalah varian ramen halal dari Ichiran Resto. Mie yang digunakan berasal dari tepung gandum spesial (wheat flour) yang dibuat sendiri oleh expert Ichiran, memberikan rasa yang chewy dan tekstur yang khas di lidah.

Kamu bisa menikmati ramen varian halal ini di boothnya langsung dan tenang saja karena akan ada pihak Ichiran Resto yang membantu kamu memasak loh BeautyBabes. Kamu bisa menikmati secara langsung dengan harga Rp89.800/cup. Ramen ini bisa ditambahkan dengan beragam varian topping. Kamu bisa menambahkan topping telur seharga Rp 3000,- dan daging sapi dengan harga Rp 7000,-.

Karena hadir dalam bentuk kemasan, kamu juga bisa langsung membawanya pulang. Kamu bisa membeli paket oleh-oleh Ichiran Green Ramen (versi halal) ini dengan harga Rp398.000 per bungkusnya. Meski lebih mahal, tapi satu kemasannya ini berisi 5 porsi, sehingga cocok dinikmati bersama keluarga.

Kamu juga dapat membeli paket oleh-oleh non halal yang tersedia, dengan harga Rp 378.000 per bungkusnya untuk dinikmati bersama keluarga. Selama periode tersebut, setiap pembelian paket non-halal akan mendapatkan gratis 1 buah tumbler dan bagi permbelian paket halal akan mendapatkan gratis 1 buah sendok sup.

Yuk ikut mencoba Ichiran Ramen di AEON Store BSD lantai GF, pada 29 Juni 2023 – 12 Juli 2023 sebelum kehabisan BeautyBabes!

Anindita Prameswari
Anindita Prameswari
My life is about learning and I always find myself nervous around anything I find attractive. Follow me on Instagram @prameswanindita

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

RECENT POST

- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_imgspot_img
- Advertisment -spot_imgspot_imgspot_img

Beauty A to Z